Rabu, 14 September 2011

Objek Wisata Palak Siring

Ini adalah salah satu objek wisata yang dapat dikunjungi di wilayah Bengkulu Utara. Tepatnya di desa Kemumu yang berada disekitar perbukitan. Tempat ini bernama "Palak Siring". Dalam bahasa Bengkulu, Palak sepadan dengan kata kepala.
Palak Siring memang belum mampu ditata dengan baik secara estetika ataupun secara cagar alam. Tempat ini ramai dikunjungi pada saat libur nasional atau pada hari raya besar. Kurangnya perhatian pemerintah akan aset wisata ini membuat Palak Siring sedikit terbengkalai. Apa yang mampu ditawarkan oleh Palak Siring????????
Jelas yang dapat dinikmati yaitu pemandangan perbukitan dengan keindahan air terjunnya. Sebelum sampai di lokasi ini ada suatu mitos tentang anak tangga yang dilalui tidak akan selalu sesuai setiap dihitung. Tentu penasaran silahkan untuk mengunjungi Palak Siring, dengan segala keindahan panorama alam perbukitan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar